Pasuruan, Hari Jumat (04/05) Pukul 08.30 WIB Dandim 0819 Pasuruan pimpin kegiatan Safari 3 Pilar Plus dalam rangka pengecekan kesiapan pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2018 yang dihadiri -+ 250 orang di halaman kantor Kecamatan Kejayan Kabupaten Pasuruan.
Pelaksanaan kegiatab tersebut dihadiri oleh Dandim 0819 Pasuruan (Letkol Inf Mulliadi,S.H.), Kompol Herlina (Wakapolres Pasuruan), Anang Saiful Wijaya (Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Kabupaten Pasuruan), Basmi (Sekretaris Satpol PP Kab Pasuruan), Zainul faizin (Ketua KPU Kab.Pasuruan),Nasrub (Anggota Bawaslu Kab. Pasuruan), Zainudin (Kakesbangpol Kab. Pasuruan), Kompol Subadar (Kabag Ops Polres Pasuruan), AKP. Hardi (Kasubaghumas Polres Pasuruan), AKP .Sumaryanto (Kapolsek Kejayan), Kapten Inf.Mulkamsiril (Danramil 0819/04 Kejayan), Suhartoyo (Camat Kejayan), 1 Pleton anggota Polsek Kejayan, 1 Pleton anggota Koramil 0819/04 Kejayan, 1 Pleton Satpol PP Kabupaten Pasuruan, 1 Kompi anggota Linmas, 1 Pleton anggota PPK dan PPS Sekecamagan Kejayan dan Tokoh agama serta tokoh masyarakat.
Pada pelaksanaannya Dandim 0819 Pasuruan (Letkol Inf Mulliadi,S.H.) memberikan sambutan menyampaikan bahwa tujuan kegiatan apel 3 Pilar adalah untuk mengecek kesiapan personil dan prasarana dalan pelaksanaan Pilkada serentak 2018, Pemilu merupakan wujud keikutsertaan seluruh anggota negara dalam pemerintahan, Dalam Pilkada serentak 2018 terdapat prediksi ancaman yang dapat berpotensi mengganggu situasi kamtibmas, Ditegaskan personil TNI - Polri harus tetap menjaga netralitas dalam pilkada serentak 2018.
Dalam pelaksanaan pemilu tahun 2018 yang harus di persiapan adalah siapkan mental dan fisik dengan komitmen yang tinggi dalam mengamankan pilkada serentak 2018, bahwa kita harus menyiapkan sarana prasarana yang ada sehingga pengamanan Pilkada 2018 dapat berjalan dengan aman dan kondusif, perkokoh hubungan baik dan sinergitas antara instansi dan pelaksanan pemilu, jaga selalu netralitas anggota TNI Polri, Tingkatkan kewaspadaan terhadap gangguan serta kelompok teroris yg berpotensi memanfaatkan momen pelaksanaan Pilkada serentak 2018 dan melakukan penegakkan hukum pidana pemilu secara terpadu serta melakukan pengawasan pelaksanaan pemilu 2018.
Pewarta : Fery
Pewarta : Fery
Admin 081357848782 (0)