-->

Usai Tutup Dikmaba, Pangdam V/Brawijaya Sambangi Makodim Jember

JEMBER  -  Kedatangan Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Arif Rahman, M. A, ternyata tak berhenti di Secaba Rindam saja. Namun, langkah orang nomor satu di Makodam Brawijaya itu, berlanjut ke Makodim 0824/Jember. Kamis, 15 Pebruari 2018 siang.

Tak hanya meninjau kesiapan seluruh prajurit Kodim Jember, Pangdam juga tertuju untuk melakukan peninjauan terhadap sarana dan prasana yang berada di lokasi tersebut.

Menurut Pangdam, kunjungan yang dilakukannya seperti saat ini, akan digelar ke Satuan-satuan lain di wilayah teritorialnya. “Saya akan mengelilingi seluruh Kodim, supaya saya tau seluruh permasalahan-permasalahan yang ada di wilayah saya,” ungkap Mayjen Arif Rahman.

Dirinya menilai, Kodim 0824/Jember merupakan salah satu Kodim terbaik dalam kegiatan pembinaan teritorial (Binter), hingga serapan gabah (Sergab).

“Kodim (0824/Jember, red) ini berhasil meraih juara pertama lomba binter tingkat TNI-AD, hingga program serapan gabah petani,” imbuhnya.

 Hal itu, seakan menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya. Sebab, kata Mayjen Arif, peran yang ditorehkan personel TNI-AD, khususnya Kodim Jember, sangat dirasakan oleh masyarakat.“Mulai personel Kodim, Koramil hingga Babinsa. Semuanya, sangat dekat dengan masyarakat. Dan itu, sangat terbukti,” jelas Pangdam.

Kedekatan tersebut, imbuh mantan Gubernur Akmil tahun 2016 lalu ini, merupakan kunci kekuatan dalam menjaga keutuhan negara. “Inilah kunci kekuatan Indonesia, apabila pilar-pilar di Desa ini bisa bersatu,” tutupnya.

Dalam kunjungannya tersebut, tak hanya disambut oleh prajurit saja. Namun, kedatangan orang nomor satu di Makodam V/Brawijaya itu, juga disuguhi tarian khas daerah, hingga drum band cilik yang ditampilkan oleh anak-anak prajurit Kodim Jember.

Rencananya, usai mengunjungi Kodim Jember, Mayjen TNI Arif Rahman akan menggelar tatap muka bersama Forkopimda, tokoh agama hingga masyarakat sekitar.  (jhon)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama