-->

Jelang Pilkada Jatim 2018, Kapolsek Kunjang Bersama Anggota Sambangi Tokoh Ulama

KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Dalam rangka upaya cipta kondisi wilayah ,sehubungan dengan perkembangan situasi menjelang Pilkada Jatim 2018 ,Kapolsek Kunjang Polres Kediri AKP Sulistyo Pujayanto SH bersama Wakapolsek IPDA Nurcholis dan Kanit Provos AIPTU Supriyo melakukan kunjungan kebeberapa Tokoh Ulama yang ada diwilayah hukumnya. Rabu (21/2/2018).


Menurut Kapolsek AKP Sulistyo Pujayanto melalui Kasi Humas AIPTU Asulkan, kegiatan sambang kepada para Tokoh Ulama ini dilakukan dalam rangka silaturahmi serta terciptanya situasi yang kondisif menjelang pelaksanaan Pilkada Gubernur 2018. Dengan sasaran hari ini mengunjungi Ketua MWCNU Kecamatan Kunjang  bapak M Dahlan yang bertempat di Desa Tenggerlor dan H Kusmadi selaku Pelindung Penasehat Ponpes LDII Nurul Azizah di Desa Balong Jeruk.

Sekaligus kunjungan ini menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada para tokoh agama agar turut serta mendukung Polri dalam upaya memelihara, agar supaya tetap kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada 2018 nanti. Jika terjadi adanya gangguan Kamtibmas, terutama ditempat ibadah dan tempat tinggal para tokoh agama sesegera melakukan kordinasi dengan Polri.

Polri selaku aparat Negara dibidang keamanan akan maksimal dalam memberikan dan menjamin rasa aman kepada masyarakat, termasuk tokoh agama yang akhir akhir ini menjadi korban kekerasan oleh pihak tertentu dan akan tetap mengusut perkara kekerasan tersebut sampai tuntas" Pungkasnya.

(Harry)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama