-->

Peduli Pacitan, Pelajar IPNU - IPPNU Di Kediri Turun Ke Jalan Jalan Kumpulkan Bantuan


TRIBUNUS.CO.ID - Kediri,  Puluhan pelajar IPNU IPPNU di Kabupaten Kediri yang tergabung antara PAC Kandangan dan PAC Kepung hari ini menggelar bakti sosial peduli bencana alam yang menimpa saudara saudara di Kabupaten  Pacitan,kegiatan tersebut dilaksanakan di wilayah PAC Kandangan dengan menggali sumbangan dana turun di perempatan lalu lintas Jln raya Pasar Kandangan Kabupaten Kediri
Jumat 01/11/2017

Usaha ini dilakukan karena melihat kondisi saudara saudara di Pacitan beberapa hari yang lalu terkena bencana alam banjir bandang setinggi -+ 150 cm  sehingga  para Pelajar IPNU IPPNU terketuk hati  turun kejalan jalan mencari sumbangan kepada para pengguna roda dua dan roda empat tepatmya di perempatan lampu lalu lintas depan Pasar Kandangan

Bakti sosial ini juga masuk dalam kegiatan atau agenda program dari pada IPNU - IPPNU Kabupaten Kediri dimana setiap terjadi bencana alam baik di Kabupaten Kediri maupun di Luar Kabupaten kegiatan ini selalu dilakukan dengan harapan untuk sedikit membantu meringankan beban penderitaan korban bencana alam yang terjadi

Terlihat para pengendara roda dua maupun roda empat saat melintas nampak mengulurkan bantuanya untuk korban bencana alam Pacitan yang disalurkan lewat kotak Peduli Pacitan yang di laksanakan oleh pelajar IPNU - IPPNU PAC Kepung dan PAC Kandangan,kegiatan ini dilakukan selama satu hari ini saja kemudian hasilnya langsung disalurkan ke para korban bencana alam yang ada di Pacitan


(Harry)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama