-->

Air Menggenang Di Sekitar Mako Pol PP dan Mapolres Kota Pasuruan Dikeluhkan Pengguna Jalan


Pasuruan, TRIBUNUS.CO.ID - Di Kota Pasuruan, masih ada sejumlah titik yang selalu tergenang saat musim hujan. Titik tersebut hampir tak akan mengering sebelum musim hujan berakhir. Salah satu titik tersebut adalah Jalan Gajah mada.

Titik tersebut tepatnya ada di antara Mako Polres Kota dan Mako Satpol PP Kota. Karena buruknya sistem drainase dan saluran air yang tak bisa mengalir, air hujan terus berkumpul di bagian jalan yang lebih rendah hingga menjadi genangan.


Dari pengamatan www.Tribunus.co.id, Rabo (20/12/2017), genangan tersebut terjadi di sisi jalan yang dekat dengan dua Mako. Genangan hampir memenuhi separuh jalan dengan ketinggian 10-20 cm. Genangan itu tentu saja menyulitkan pengguna jalan.

Baik roda dua dan kendaraan pribadi roda empat enggan menerjang genangan. Hanya mobil saja yang berani menerjang karena bodinya yang besar. Kendaraan kecil dan roda dua akhirnya melintas menggunakan sisi jalan yang agak ke tengah.

Akibatnya ruas jalan menjadi sempit karena bersinggungan dengan arus dari arah sebaliknya. Yang terjadi kemudian adalah kemacetan. Gara-gara genangan itu, mengakibatkan macetnya lalin di area dua mako tersebut.

"Genangan itu tak akan kering jika hujan terus turun," ujar doni, salah satu pengguna jalan yang setiap hari melewati jalan itu.

Mohamad mengatakan, untuk kembali ke kondisi kering, ruas jalan itu membutuhkan waktu yang lama. Namun itu agak mustahil terjadi karena saat ini hampir tiap hari turun hujan.

"Gerimis saja bisa membuat genangan itu awet," lanjut Muhamad.

Dari pengamatannya, Mohamad melihat jika air di kawasan yang tergenang itu tidak bisa membebaskan diri. Saluran air alias got yang ada di pinggir jalan sudah tak berfungsi lagi. Saluran air yang ada seakan hanya menjadi penghias saja tanpa bisa difungsikan. Air yang menggenang juga tak bisa meresap ke tanah.mesti sekarang ada kegiatan proyek peningkatan saluran yang tidak ujung kelar tepatnya di sebelah timur Mako Polres Kota.

"Ini terjadi setiap tahun, dan adanya seperti ini. Pihak terkait juga tak ada tindakan sama sekali," keluh mohamad.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama