-->

Tingkatkan Kemampuan Fungsi Kehumasan Jajaran Humas Polres Pasuruan Ikuti Pelatihan Jurnalistik


TRIBUNUS  -  Guna mendukung profesionalisme bertugas pengelola informasi dan dokumentasi, Kasi Humas Polsek jajaran Polres Pasuruan mendapatkan pelatihan peningkatan kemampuan bidang kehumasan, khususnya dalam bidang jurnalistik.

            Pagi ini, Rabu (25/10/2017) Subbag Humas Polres Pasuruan mengadakan Pelatihan Jurnalistik, yang dalam kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wakapolres Pasuruan Kompol Herlina, S.I.K., M.H. dengan dihadiri para Kasi Humas Polsek jajaran, Operator Polsek, maupun para Operator Satuan atau Bagian di Polres Pasuruan.

            Wakapolres Pasuruan Kompol Herlina S.I.K., M.H. dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini diadakan guna menunjang tugas para Kasi Humas Polsek, terutama dalam bidang junalistik, sehingga dalam penulisan narasi berita menggunakan bahasa yang tidak kaku dan layak dibaca.

            “Tujuan kegiatan ini adalah untuk melatih, mengasah kemampuan dan keterampilan anggota Kasi Humas dalam hal penulisan narasi berita sesuai dengan standar ilmu jurnalistik, guna mendukung program Kapolri yaitu Promoter (profesional, modern dan terpercaya),” terang AKP Suprihatin sebagai Kasubbag Humas.

            “Pelatihan kemampuan jurnalistik ini kali kedua dilaksanakan oleh Subbag Humas Polres Pasuruan ini dengan tujuan para pemegang fungsi humas di Polsek jajaran lebih memahani kehumasan dan para kasi humas bisa membuat berita dengan dokumentasi atau hasil foto yang baik, satu foto bisa mewakili satu berita dan dengan tujuan utama dari pelatihan ini bisa terwujudnya implementasi manajemen media yang optimal”. Terang Kasubbag Humas AKP Suprihatin.

            Dalam pelatihan kali ini Subbag Humas Polres Pasuruan juga mengundang Narasumber dari Ketua PWI Pasuruan Joko Samudra beserta anggota Timnya.


            Dalam era yang serba modern dan cepat ini, Humas dituntut untuk dapat menyajikan informasi tentang tugas maupun keberhasilan Polri baik melalui media sosial maupun media mainstream, maka dari itu koordinasi dan kerjasama yang baik antar unsur jurnalistik harus terus dibangun dengan baik.

            “Cepat sesuaikan diri dengan kondisi yang ada, jangan sampai tertinggal dengan kemajuan zaman dan teruslah belajar,” ujarnya.   (Hidayat)
Lebih baru Lebih lama