-->

Dansub Denpom V/3-2 Sosialisasikan Hukum, Tata Tertib Berlalu-lintas dan Narkoba Kepada Anggota Kodim 0824


Jember - Bertempat diaula Kodim 0824 Jember pada Rabu 25/10/2017 pukul 07.30 Wib dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Hukum, Tata Tertib Berlalu-lintas dan Narkoba kepada anggota  Kodim 0824 Jember oleh Dansub Denpom V/3-2 Kapten Cpm Irwan Herwanto.

Hadir pada kesempatan tersebut sebagai penerima sosialisasi adalah anggota Kodim 0824 Jember dan Satuan Dinas Jajaran sebanyak 327 orang  terdiri dari Militer 293 orang dan ASN sebanyak 34 orang.

Pada kesempatan tersebut Kapten Cpm Irwan Herwanto memaparkan kewajiban Militer dan ASN dalam mengendarai kendaraan bermotor agar memiliki SIM, memakai helm serta melengkapi sarana dan prasarana kendaraan dengan baik misalnya lampu sent dalam keadaan hidup, rem normal dan lain-lain serta mematuhi rambu-rambu jalan.

Selanjutnya Kapten Cpm irwan Herwanto juga menyampaikan agar anggota jangansampai melalukan pelanggara-pelanggaran lainnya diantaranya pelanggaran hukum dan penyalahgunaan narkoba, karena disamping merugikan dirinya sendiri juga berdampak mencoreng nama satuan dan institusi TNI.

Usai memberikan sosialisasi Kapten Cpm Irwan Herwanto saat diwawancarai menyatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan kegiatan periodik yang selalu dilakukan, saat ditanyakan seberapa banyak anggotan TNI di Kab Jember ini yang melakukan pelanggaran, Kapten Cpm Irwan Herwanto menegaskan selama dirinya menjabat sebagai Dansub Denpom V/3-2 ini belum ada permasalahan atau pelanggaran anggota yang urgen dengan banyaknya satuan TNI AD di Kabupaten Jember ini, berarti pembinaan satuan masing-masing sudah berjalan dengan baik.

Menyikapi kegiatan disatuannya Komandan Kodim 0824 Letkol Inf Rudianto  yang sedang melaksanakan dinas luar dalam konfirmasinya melalui sambungan tilpon menyampaikan terima kasih kepada Dansub Denpom V/3-2 atas arahannya kepada anggota, dan kegiatan tersebut merupakan pembinaan terprogram yang selalu dilakukan secara periodik.

Disamping pada kesempatan seperti ini tentunya upaya mengamankan anggota dari pelanggaran hukum, tata tertib lalu lintas dan penyalahgunaan narkoba juga kita sampaikan saat Jam Komandan, saya selalu tekankan jangan sampai melanggar hukum, melanggar lalu-lintas apalagi sapai terjadi pengalahgunaan narkoba.
Karena kalau satu orang anggota saja yang  bermasalah. bukan hanya anggota yang bersangkutan yang repot, Satuan dan Komandan Satuan pun turut terkena imbasnya, bahkan akan mencoreng nama baik institusi TNI secara keseluruhan, itu yang harus diperhatikan. Tegas Letkol Inf Rudianto.   (sis24).

Lebih baru Lebih lama