-->

Hadiri Pembagian Santunan, Bhabin Polsek Nguling Ini Beri Himbauan Bahaya Narkoba


PASURUAN  - TRIBUNUS.CO.ID -  Bhabinkamtibmas Ds. Penunggul kec. Nguling Brigadir Eka Agung melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian santunan kepada anak yatim yang diselenggarakan oleh kepala desa Penunggul dan perangkat desa Panunggul

Dalam kegiatan tersebut bhabinkamtibmas Desa Panunggul Polsek Nguling memberikan pesan kepada anak yatim yang hadir dalam acara tersebut,  agar  jangan patah semangat dalam mengejar cita-cita dan harapan.

"Meskipun adik-adik  telah ditinggal oleh orang tua, tetaplah bersemangat dalam menggapai cita-cita kalian," kata Bhabinkamtibmas Polsek Nguling ini penuh haru.

"Karena kalian semua adalah generasi penerus bangsa, harapan bagi bangsa dan negara ini   lanjut Bhabinkamtibmas Polsek Nguling sambil menekankan kepada anakanak yatim piatu untuk menjauhi narkoba.dan segala sesuatu yang merugikan.

"Cukup tahu saja dan sekedar mengenal narkoba saja, ya tapi jangan sampai mencoba karena akan merusak masa depan kalian," pungkasnya.

Humas sek nguling
Lebih baru Lebih lama