-->

Berikut Ini Nama Korban Luka Dan Meninggal Saat Laka Di Sedarum Nguling




PASURUAN  | Tribunus.co.id  -  Adapun nama korban yang berhasil diperoleh dari oihak Kepolisian adalah
1. GHOZY ALI MURTADHO( meninggal), laki", alamat kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan. BAMBANG, 51th,
3. KHOLIL ASHARI, 50th, Laki", almt. Perum Gading Permai Kota Pasuruan, . MOH. YAZID, 53th, Almt. Jl. Urip Sumoharjo Kel. Sutojayan Kec. Gading Kota Pasuruan.

Seperti berita sebelumnyaKamis tanggal 21 September 2017, sekira pukul 09.40 wib telah terjadi Kecelakaan kereta api dengan sebuah mobil Toyota Rush Warna Putih Nopol : N - 1018 - WD di  Perlintasan kereta api tepatnya di Jl. Kabupaten termasuk dusun Sambing.desa  Sedarum Kec. Nguling kabupaten Pasuruan.

Menurut sejumlah saksi mata yang berada di lokasi kejadian dan mengetahui peristiwa kecelakaan tersebut menuturkan kepada wartawan tribunus.co.id ,

Pada saat mobil Toyota Rush Nopol N-1018-WD melintasi rel kereta api dari arah Utara ke Selatan (Sedarum ke Wotgalih) tiba-tiba mesin mobil mati (mogok) persis di tengah-tengah rel kereta api.                                 
 Dan pada saat itu juga melintas kereta api Tawangalun jurusan Banyuwangi-Surabaya dari arah Timur ke Barat dengan kecepatan tinggi.
Kemudian kereta api menabrak mobil tersebut hingga terlempar kurang lebih 20 meter jauhnya dari tempat awal.         


Mengetahui kejadian tersebut warga disekitar menolong korban yang terjebak di dalam mobil dan mengeluarkannya, kemudian warga membawa korban yang terluka ke Puskesmas Nguling dengan mobil Suzuki Carry

Hingga berita ini diunggah pihak Kepolisian masih melakukan pendataan korban luka yang masih dalam perawatan Rumah Sakit. Smentara itu barang bukti berupa kendaraan diamankan guna penyelidikan lebih lanjut dari kecelakaan  KA versus Mobil yang menyebabkan seorang korban meninggal dunia.

(ag)
Lebih baru Lebih lama