KEDIRI - Kapolsek Pagu polres kediri Akp Bowo Wicaksono dan didampingi wakapolsek pagu Iptu Bambang Kurniawan ,melakukan giat patroli keliling kampung dan pasar menggunakan sepedah ontel ,seperti yang dilaksanakan pada hari selasa 8 / Agustus /2017 di Desa Pagu Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri
Patroli tersebut bertujuan untuk melihat langsung kondisi dan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat dari gangguan rawan tindak kriminal apalagi mendekati hari raya Idzul Adha yang akan datang.
Sepanjang perjalanan patroli menyusuri kampung kampung tersebut juga dimanfaatkan oleh Kapolsek dan wakapolsek Pagu polres kediri untuk bersentuhan langsung dan melihat lebih dekat kehidupan masyarakat ,terutama yang ada disekitar pasar,saat itu kapolsek Akp Bowo Wicaksono dan wakapolsek Iptu Bambang K turun dari sepeda ontel untuk menyapa para pedagang dan pembeli untuk diajak bincang bincang dan menyampaikan pesan - pesan kamtibmas.
Hal itu dilakukan sebagai bentuk kedekatan dan upaya untuk menciptakan komunikasi yang efektif antara polri dengan masyarakat sehingga apa yang terjadi dalam kehidupan masyarakat berkaitan dengan keamanan,ketertiban dan kelancaran berlalu lintas dapat segera diatasi.
Dalam patroli tersebut Akp Bowo W mengharapkan agar masyarakat ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, kepada pengguna jalan diharapkan untuk selalu mematuhi rambu rambu lalu lintas demi terciptanya situasi aman tertib dan lancar sebagaimana kita harapkan bersama
Admin 081357848782 (0)